7 Manfaat Daun Kentut Sebagai Obat Tradisional. Daun kentut merupakan tanaman liar yang tumbuh di alam terbuka seperti dihutan belukat, di kebun, di sungai-sungai dll. sedikit awam memang daun kentut ini terdengar ditelinga. namun jangan hiraukan namanya yang agak sedikit bikin ketawa. tetapi lihat lah dari segi manfaat dari daun tersebut. alangkah luar biasanya daun yang tumbuh liar di hutan belukar mampu menjadi obat tradisional bagi kesehatan
Masih ada yang belum mengenal daun kentut bukan? Baiklah saya akan menjelaskan sedikit tentang tanaman daun kentut ini. Daun kentut ini merupakan tumbuhan menahun, berkayu, panjang, 3-5 cm, dapat tumbuh pada ketinggian 1-200m dpl. Daun tunggal bertungkai yang panjangnya sampai 1-5 cm, letak berhadapan yang bentuknya bundar seperti telur sampai lonjong atau lanset. Biasanya daun kentut ini digunakan sebagai ulam atau lalap bahkan di sayur.
Banyak nama gelap atau nama samaran dari daun kentut ini yang tersebar di seluruh penjuru indonesia sesuai dengan suku adat nya, seperti Kahitutan (sunda), kasembukan( jawa), bintaos, kasembhukan (Madura), gumisiki (ternate), daun kentut, sembukan (sumatera)
Selain dimanfaatkan sebagai lalapan atau sayur, daun kentut juga berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit yang diderita oleh manusia, penasaran kenapa bisa? apa saja yang terkandung di daun kentut tersebut mari kita simak selengkapnya
Kandungan Dan Manfaat Daun Kentut
Adapun kandungan yang terkandung didaun kentut antara lain:
- asperuloside
- deacetylasperuloside
- scandoside
- paederosid
- paederosidic acid
- gama-sitosterol
- arbutin
- oleanolic acid
- minyak menguap
Sedangkan Manfaat dari Daun Kentut adalah:
- Daun kentut mampu meredakan perut mulas dan masuk angin
- Daun kentut mampu mengobati mata yang bengkak
- Daun kentut mampu mengobati gastritis, kembung dan juga disentri
- Daun kentut mampu mengobati cacar ular
- Daun kentut mampu mengobati sariawan
- Daun kentut mampu mengobati radang telinga
- Daun kentut mampu mengobati Ekzema, kulit gatal, neurodermatitis.
Ada pun bagian dari tanaman daun kentut ini yang digunakan sebagai obat tradisional adalah keseluruhan dari bagian daun kentut dapat di jadikan sebagai obat
7 Manfaat Daun Kentut Sebagai Obat Tradisional
Diatas kami telah menjelaskan apa-apa saja manfaat serta kandungan zat yang terkandung di dalam daun kentut sehingga ia dapat dijadikan sebagai obat tradisional. nah setelah membahas manfaat dan kandungan dari daun kentut kini saat nya kita akan memberikan bagai mana cara pengobatan nya. Penasaran bukan?
jangan ke mana-mana terus simak artikel ini stay tune yah.
Cara Pengobatan dengan menggunakan daun kentut sebagai obat tradisional:
1. Perut Mulas dan Masuk Angin
- Ambil 25 lembar daun kentut dibuat sayur atau dikukus, makan sebagai lalap matang. Untuk luarnya, daun kentut dilayukan di atas api lalu diikatkan pada perut.
2. Mata Bengkak
- Ambil daun kentut secukupnya dicuci bersih, lalu direbus dengan air.
- Setelah mendidih diangkat, penderita didudukkan diatas uapnya.
- Bila air sudah hangat dibungkus dengan sepotong kain, biarkan sampai dingin, kompres diganti.
3. Gastritis, Kembung dan Disentri
- Ambil 15-60 daun kentut segar dicuci alu ditumbuk sampai seperti bubur.
- Tambahkan 1 cangkir air matang dan 1-2 sendok teh garam.
- Aduk merata lalu disaring. Minum sebelum makan.
4. Cacar Ular
- Ambil daun kentut, lalu ditumbuk sampai seperti bubur.
- Tambahkan sedikit air dan garam secukupnya, kemudian dibalurkan disekitar gelembung-gelembung kecil dikulit.
5. Sariawan
Ambil 1/6 genggam daun kentut, 1/5 genggam daun iler, 1/4 genggam daun saga, 1/5 genggam daun picisan, 1/4 genggam daun sembung, 1/4 genggam pegagan, 3/4 jari pulosari, 3/4 sendok teh ketumbar, 1/2 jari rimpang lempuyang, 1/2 jari rimpang kunyit, 3/4 jari kayu manis, 3 jari gula enau, dicuci dan dipotong-potong seperlunya.Rebus dengan 4 1/2 gelas air bersih sampai tersisa kira-kirasetengahnya. Setelah dingin disaring, dibagi untuk 3 kali minum, habis dalam 1 hari.
6. Radang Telinga Tengah
- Ambil 1/2 genggam daun dicuci bersih lalu digiling halus, remas dengan 1 sendok makan air garam, diperas dan disaring.
- Airnya dipakai untuk menetes anak telinga yang sakit. Teteskan 4-6 kali sehari, setiap kali 3 tetes
7. Ekzema, Kulit Gatal dan Neurodermatitis
- Ambil batang dan daun kentut segar secukupnya dicuci bersih, lalu digiling halus.
- Tempelkan ke tempat yang sakit
Demikian infromasi 7 manfaat kentut sebagi obat tradisional. Selanjutnya bisa baca tentang artikel kesehatan manfaat glucola, manfaat ajeran.
0 Response to "7 Manfaat Daun Kentut Sebagai Obat Tradisional"
Posting Komentar