11 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat Tradisional |
Banyak manfaat lidah buaya bagi kesehatan, baik itu kesehatan rambut, wajah, kecantikan bahkan lidah buaya dapat sebagai tanaman obat tradisional. Sudah tidak asing lagi dengan yang nama nya tanaman lidah buaya, rata-rata banyak orang yang sudah mengenalinya. Lagi pula tanaman ini tidak begitu sulit untuk di jumpai.
Lidah buaya adalah sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan tahun silam dan digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka dan untuk perawatan kulit. Tanaman lidah buaya ini dapat anda jumpai di tempat yang berhawa panas atau sering ditanam di pot di pekarangan rumah di jadikan sebagai tanaman hias.
Nama keren dari lidah buaya di sebut juga dengan aloe vera. ciri-ciri tanaman lidah buaya ini terdiri dari berdaun agak runcing berbentuk taji, tebal, getas, tepinya bergerigi/ berduri kecil.permukaan daunnya berbintik bintik,dengan panjang 15-36cm.dengan lebar 2-6cm. bunga bertangkai 60-90cm dengan warna jingga. Batang tanaman ini pendek.
Batangnya tidak terlihat karena di tutupi olaeh daun daun lidah buaya tersebut. Daun nya berdaging tebal, tidak bertulang berwarna hijau keabu-abuan bersifat mengandung air, dan banayak mengandung getah atau lendir (gel) sebagai bahan baku obat. tanaman lidah buaya ini tahan akan kekeringan karena di dalam daun terdapat suku cadang air yang banyak.
Kandungan Dan Khasiat Tanaman Lidah Buaya
Lidah buaya ini mengandung aloin, barbaloin, isobarbaloin, aloe-emodin, aloenin, aloesin. yang berkhasiat sebagai anti radang pencahar(Laxative), Parasitiside. bagian yang sering digunakan untung pengobatan antaralain: Daun, akar dan bunga.
11 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat Tradisional
Di atas kami sudah panjang lebar menjelaskan tentang tanaman lidah buaya ini serta kandungan dan khasiat nya, nah tentu nya bagi pembaca yang pro herbal dan obat tradisional menanti nanti bagaimana cara pengobatan dari tanaman lidah buaya ini dan penyakit penyakit apa saja yang dapat di obatinya. mari kita simak selanjutnya.
Cara Pengobatan
1.Kencing Manis
- bahan yang di gunakan yaitu 1 batang lidah buaya di cuci bersih, di buang durinya , di potong potong di rebus dengan 3 gelas air sampai menjadi 1 1/2 gelas di minum sehari 3x dengan takaran hanya setengah gelas saja.
2. Batuk Rejan
- 15-18 cm daun lidah buaya di cuci bersih lalu di rebus kemudian tambah kan sedikit gula. dan minum seperti biasa.
3. Syphilis
- Bagian yang digunakan yakni bunga dan daun, rebus lah bunga dan daun lidah buaya yang telah di bersihkan terlebih dahuli dan minum air rebusan nya seperti biasanya.
4. Cacingan dan Susah Buang Air Kecil
- Ambillah akar yang sudah dikeringkan dari tanaman lidah buaya ini. lalu rebus, setelah mendidih dinginkan dan minum seperti biasanya.
5. Luka Memar Dan Luka Dalam
- 10-15 gr bunga yang sudah dikeringkan dari tanaman lidah buaya lalu rebus, di minum air rebusannya.
- 10-15 gr buga lidah buaya dan di tim dengan arak putih, lalu di gunakan hanya untuk pemakaian obat luar saja.
6. Kencing Darah
- 15 gr daun lidah buaya dan di peras ambil airnya lalu di tambah 30gr gula lalu di tambah lagi dengan air beras secukupnya, dan minum.
7. Wasir
- 1/2 batang daun lidah buaya di hilangkan duri durinya, cuci bersih lalu parut, tambahkan 1/2 cangkir air matang dan 2 sendok makan madu aduk adung kemudian di saring lalu minum sehari 3 kali. lakukan secara rutin
8. Sembelit
- 1/2 batang daun lidah buaya di cuci di buang duri duri dan kulit luar nya. isinya di cincang cincang kemudian seduhlah denga 1/2 cangkir air panas dan tambahkan 1 sendok makan madu dalam keadaan hangat hangan di makan lakuakanlah sehari 2 kali.
9. Penyubur Rambut
- Daun lidah buaya yang segar di ambil isi dalam nya lalu gosokkan ke kulit kepala sesudah mandi sor. kemudian di bungkus dengan kain. kesokan pagi ya rambut langsung di cuci di pakai setiap hari selama 3 bulan berturut-turut untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
10. Luka Bakar Ringan
- Daun di cuci bersih, ambil bagian dalamnya, tempelkan pada bagian tubuh yang terkena api atau air panas.
11. Bisul
- Daun lidah buaya di lumatkan di tambah sedikit garam, lalu tempelkan di mana bagian bisul tumbuh.
Demikian artikel 11 manfaat lidah buaya sebagai tanaman obat tradisional, semoga dengan informasi ini dapat membantu anda.
0 Response to "11 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat Tradisional"
Posting Komentar