8 Manfaat Tanaman Pinang Bagi Kesehatan

8 Manfaat Tanaman Pinang Bagi Kesehatan
8 Manfaat Tanaman Pinang Bagi Kesehatan
Khasiat Manfaat tanaman pinang bagi kesehatan dapat mengobati berbagai penyakit. Banyak orang belum mengetahui manfaat dari tanaman pinang. Nah saya akan memberikan informasi manfaat dari tanaman pinang.

Tanaman pingang memilki batang pohong berbatang langsing, tumbuh tegak dengan tinggi 10-20 m, berdiameter 15-20 cm, pohonnya tidak bercabang dengan bekas daun yang lepas.

Tanaman pinang dikenal juga dengan nama latinnya Areca Catechu. Memiliki buah yang kecil-kecil dan banyak dengan panjang 3,5-7 cm. Dan umbut pada tanaman pinang dapat dimakan sebagai lalap atau acar, sedangkan buahnya merupakan salah satu untuk makan sirih, dan merupakan tanaman penghasil zat samak.


Baca juga Manfaat Daun Sirih



Kandungan Tanaman Pinang

Tanaman pinang memilki banyak kandungan yang berkhasiat dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita yang terdiri dari arekolin, arekolidine, arekain, guvakolin, guvasine dan isoguvasine, tanin, lemak, kanji serta resin.


Khasiat Dan Manfaat Tanaman Pinang

Kandungan yang terdapat dalam tanaman pinang dapat mengobati berbagai penyakit seperti sebagai obat cacing, peluruh kentut, peluruh haid, peluruh dahak, memperbaiki pencernaan, pengelat (astrigen), pencahar dan penambah nafsu makan. Bagian yang biasa digunakan untuk pengobatan alami atau tardisional yaitu buah pinang , daun pada tanaman pinang.


8 Manfaat Tanaman Pinang Bagi Kesehatan

Nah sekarang simak cara pengobatannya dengan menggunakan tanaman pinang untuk mengobati berbagai penyakit, ada 8 penyakit yang bisa diobati dengan pinang.


Cara Pengobatannya



1. Cacingan

30 gr serbuk biji pinang direbus dengan 2 gelas air, didihkan perlahan-lahan selama 1 jam. Setelah dingin disaring, diminum sekaligus sebelum makan.


2. Luka

Biji ditumbuk halus, untuk dioleskan pada luka. Agar cepat kering dan sembuh lukanya.


3. Kudis

Biji pinang digiling halus, tambahkan sedikit air kapur sirih sampai menjadi adonan seperti bubur. Dipakai untuk dioleskan pada bagian tubuh yang terkena kudis.


4. Koreng

Pinang, gambir, kapur sirih masing-masing sebesar telur cecak, tembakau sebesar ibu jari dan 1 lembar daun sirih segar dicampur lalu digiling halus. Lmurkan pada koreng yang telah dibersihkan.


5. Disentri

Buah pinang yang warnanya kuning muda dicuci lalu direndam dalam 1 gelas air selama beberapa jam. Minum air rendaman pinang.


6. Membersihkan dan Memperkuat Gigi dan Gusi

Biji pinang diiris tipis-tipis, Kunyah setiap hari selama beberapa menit, lalu ampasnya dibuang.


7. Sakit Pinggang

Daun secukupnya dicui bersih, digiling halus. Tambahkan minyak kelapa secukupnya, panaskan sebentar di atas api. Hangat-hangat dipakai untuk mengompres bagian pingan yang sakit.


8. Difteri

1 butir biji pinang kering digiling halus, seduh dengan 3/4 cangkir air panas dan 1 sendok makan madu. Setelah dingin dipakai untuk kumur-kumur di tenggorokan selama 2-3 menit, lalu dibuang. Lakukan 3 kali sehari.


Demikan beberapa manfaat tanaman pinang bagi kesehatan, semoga dengan informasi yang saya berikan dapat membantu Anda.

Subscribe to receive free email updates:

follow Obat Herbal

0 Response to "8 Manfaat Tanaman Pinang Bagi Kesehatan"

Posting Komentar